(18/01/2022) Wakil Bupati Rembang H.M. Hanies Cholil Barro’ menjadi pembina apel di Dinas Sosial PPKB. Dalam apel tersebut Wakil Bupati Rembang mengatakan ada banyak tumpuan untuk menuju ke Rembang Gemilang 2026. Banyak sekali masalah, banyak sekali urusan yang harus diselesaikan di Dinas ini. Masalah jaminan sosial, masalah rehabilitasi, masalah pemberdayaan, masalah perlindungan semua ada di dinas ini. Wabup ingin di awal tahun 2022 ini, Seluruh jajaran yang ada di dinas ini bisa menyelesaikan masalah-masalah tersebut dengan cara yang luar biasa. Sudah tidak lagi dengan cara yang biasa seperti tahun-tahun kemarin. Kepala Dinas baru, beberapa kabid juga baru masuk di dinas ini harus menjadi semangat baru. Data kemiskinan di Kabupaten Rembang terus saja naik. Banyak ribuan masyarakat yg teridentifikasi miskin. Ini selain penanggulangan kemiskinan, pengolahan data juga sangat penting. Wabub berharap data yg dinamis ini dpt dikelola dg baik. Di dinas ini menjadi yang terdepan di penanggulangan kemiskinan, meskipun opd-opd lain juga bertanggung jawab. Penanggulangan kemiskinan menjadi tujuan akhir kita dalam pengabdian terhadap Kabupaten Rembang, Bangsa dan Negara. Jika kita meraih banyak penghargaan, seperti adipura atau birokrasi yang baik, tp masih banyak masyarakat kita yang miskin, akan percuma. Jadi inti dari pengabdian kita ini adalah mensejahterakan seluruh masyarakat.

Masalah disabilitas juga butuh perhatian kita semua. Banyak yang harus direhabilitasi, menjadi tanggung jawab kita semua. Masih banyak sekitar 5.000 an lebih penyandang disabilitas di Kabupaten Rembang. Ini butuh perhatian khusus dari kita. Karena mereka adalah bagian dari masyarakat kita, yang kalau Wakil Gubernur mengatakan bukan kekurangaan, tapi mempunyai talenta khusus. Ini juga merupakan bagian dari urusan dari dinas ini. Untuk menyelesaikan urusan-urusan yang banyak sekali tersebut sudah tidak jamannya lagi diselesaikan sendiri. Semua yang ada di dinas ini bisa berkolaborasi dg berbagai pihak.

Dalam kesempatan tersebut sekaligus dicanangkan Core Value ASN BerAKHLAK yang ditandai dengan Penyematan PIN.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *